Salam Pramuka !!!
Selamat Datang Di Web Pramuka
Ambalan Sudirman dan Cut Nyak Dien
Gugus Depan Wajo 13.079-13.080
SMK Negeri 1 Sengkang

Monday, 17 February 2014

Panduan Materi Penegak Laksana

Panduan materi SKU Penegak Laksana ini merupakan seri panduan penyelesaian Syarat Kecakapan Umum (SKU) pramuka utamanya bagi pramuka penegak. Sebelumnya telah di-publish tentang Panduan SKU Penegak Bantara. Dan sebagaimana seri sebelumnya, dalam panduan ini syarat kecakapan umum penegak Laksana (atau disebut butir SKU) dan indikator pencapaian yang dinamakan "Pencapaian Pengisian SKU".

Saturday, 1 February 2014

Biografi Baden Powell



Robert Stephenson Smyth Baden-Powell, baron 1 Baden-Powell Gilwell, adalah seorang tentara Inggris dan penemu the Boy Scout, lahir di London, dan merupakan lulusan Charterhouse School. Bergabung dengan Pasukan Husars ke-13 di India pada tahun 1876.Dari 1888 sampai 1895, BP sukses bertugas, di India, Afganistan, Zulu, dan Ashanti. Sebelum dan semasa perang boer, BP bertugas sebagai perwira staff dari Pasukan Kerajaan Inggris (1896 - 1897), menjadi Kolonel dari pasukan berkuda Afrika Selatan,

Struktur Organisasi Gerakan Pramuka

Gerakan Pramuka sebagai sebuah Organisasi yang diresmikan pada tanggal 14 Agustus 1961 memiliki struktur yang sangat baik dalam menjalankan fungsinya sebagai organisasi Negara. Berikut ini adalah struktur Organisasi Gerakan Pramuka. 

Cara melipat Setangan Leher Pramuka

Setangan leher pramuka, ukuran, dan cara memakai atau melipat. Setangan leher pramuka biasa disebut juga sebagai hasduk dulunya hanya dikenakan oleh pramuka putra sedangkan bagi pramuka putri mengenakan pita leher. Namun seiring diberlakukannya Petunjuk Penyelenggaraan Pakaian Seragam Pramuka Nomor 174 Tahun 2012, kini setangan leher (hasduk) dikenakan oleh pramuka putra maupun putri.
Setangan leher pramuka merupakan salah satu bagian dari pakaian seragam pramuka pun termasuk bagian dari Tanda Umum dalam Tanda Pengenal Gerakan Pramuka. Setangan leher berupa kain berbentuk segitiga sama kaki dengan salah satu sudut bersudut 90 derajat. Bahan dasar berwarna putih dengan sepanjang sisi kaki segitiga diberikan lis berwarna merah selebar 5 cm.

SKU Terbaru Untuk Penegak Bantara dan Laksana


SKU yang baru sudah disahkan melalui SK Kwarnas Nomor 198 Tahun 2011 tentang Petunjuk Penyelenggaraan Syarat Kecakapan Umum.


dan Panduan untuk para pembina dapat menggunakan SK Kwarnas Nomor 199 Tahun 2011 tentang Panduan Penyelesaian Syarat Kecakapan Umum.
Berikut ini isi SKU Penegak yang baru :

PANCASILA
1. Ketuhanan Yang Maha Esa
2. Kemanusiaan yang adil dan beradab
3. Persatuan Indonesia
4. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmah kebijaksanaan dalam permusyawaratn/perwakilan
5. Keadilan social bagi seluruh rakyat Indonesia

Penjelasan Materi Dalam SKU Penegak Bantara

MATERI INI TIDAK MENGIKAT HANYA SEBAGAI BAHAN PERTIMBANGAN UNTUK MENUTUPI KEKURANGAN MATERI...!!!!

Penegak Bantara adalah tingkatan Syarat-syarat Kecakapan Umum pertama dalam satuan Pramuka Penegak sebelum Penegak Laksana. Golongan Pramuka Penegak yang belum menyelesaikan Syarat-syarat Kecakapan Umum (SKU) Penegak Bantara belum dianggap sebagai Pramuka Penegak dan disebut sebagai “Tamu Ambalan”, atau “Tamu Penegak”

web stats